Template Blogger Keren SEO Friendly

Desain template dalam sebuah Blog atau Website menjadi ukuran sangat penting demi kenyamanan pengunjung selain hal penting lainnya yaitu kandungan informasi atau konten bermanfaat dalam blog tersebut ditambah lagi setelah desain dan konten bagus kemudian SEO friendly dalam artian sudah mengacu ke pengoptimalan SEO.
Image courtesy of Stuart Miles / FreeDigitalPhotos.net

Seiring dengan perkembangan Blog saat ini sudah begitu banyak variasi desain yang tersedia baik template free maupun berbayar yang mudah didapat di internet.

Salah satu dari beberapa layanan penyedia template Blogger yang bisa Anda gunakan adalah themexpose.com dimana memuat dan menawarkan template Blogger keren dan SEO Friendly serta sudah Responsive.

Namun demikian ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan ketika memilih atau bahkan membuat template Blog atau Website
  • Dari sisi harga - ini sudah pasti berkaitan apakah ingin menggunakan template berbayar atau template gratis.
  • Desain - dari sisi desain biasanya berhubungan dengan tema Blog misalnya apakah cenderung ke tema berita, pariwisata, kuliner, property dll termasuk posisi kolom apakah menggunakan 1, 2, 3 kolom dll
  • SEO (  Search Engine Optimization ) - artinye template yang dipilih/digunakan harus mengacu ke syarat-syarat pengoptimalan mesin pencari misalnya dalam penulisan judul berkaitan dengan penulisan H1, H2, H3 dll
  • Navigasi - dimana navigasi harus memudahkan pengunjung ketika berselancar supaya informasi yang terdapat di Blog mudah ditemukan.
  • Support - Support termasuk di dalamnya update template perlu diperhatikan terutama jika Anda membeli template berbayar.

Selain beberapa hal diatas juga yang tidak kalah penting adalah pengetahun pemilik Blog itu sendiri, template yang didapat secara gratis maupun berbayar tetap memerlukan keahlian pemilik semisal untuk tahapan instalasi dan terutama untuk memvariasaikan konten dan tata letak sesuai kebutuhan.