Pemahaman dan Tips Menjalani Binis Online Bagian Pertama

Pemahaman dan Tips Menjalani Binis Online Bagian Pertama,- diharapkan artikel ini dibaca dengan lengkap shingga dapat menghasilkan sebuah pemahaman positif yan benar-benar dapat bermanfaat, tulisan ini akan dibuat dalam beberapa halaman dan bagian supaya tidak panjang hanya dalam satu artikel, Anda bisa membacanya berulang kali :)

Saat ini sudah banyak orang mulai melirik tentang bisnis online dari pekerja kantoran, mahasiswa, ibu rumah tangga dll ataupun mereka yang khusus menggeluti bisnis online sebagai penghasilan utama, pekerja kantoran dan mahasiwa atau ibu rumah tangga biasanya menjadikan bisnis online sebagai sampingan untuk menambah penghasilan sedangkan yang benar-benar fokus di bisnis online adalah orang-orang yang benar-benar fokus mendalami bidang ini.

Mereka yang khusus hanya mengeluti bisnis online biasanya benar-benar memulai dari nol dan berposisi sebagai owner langsung layaknya seorang pebisnis di dunia offline dengan semua kebijakan dan keputusan serta strategi benar-benar ditentukan sendiri tanpa harus tanggung jawab terhadap siapapun, tanggung jawab biasanya hanya pada diri sendiri untuk dapat mengembangkan usaha dan menuai hasil terlepas dari aturan yang ada dan untuk siapa hasil usaha terebut nantinya, resiko apapun biasanya ditanggung sendiri karena mereka berposisi sebagai pemilik bisnis sejati ( ini dikarenakan tidak ada sekolah formal khusus untuk bisnis online )

dalam menjalani bisnis online ada beberapa yang Saya cermati dan mungkin bisa dijadikan sebagai referensi atau sebagai perencanaan bagi Anda yang mau atau sedang mengembangkan bisnis online.

Pertanyaan mendasar yang setiap orang pikirkan ketika ingin memulai sesuatu adalah darimana Saya harus memulai dan langkah awal apa yang harus dilakukan dan seterusnya.

1. Langkah pertama biasanya adalah tentang berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk menjalani bisnis online ? sebelum menjawab pertanyan ini mari kita simak dahulu poin kedua.

2. Jenis bisnis online yan akan digeluti, sebagian orang yang mau memulai mungkin sudah merasa atau mentargetkan tentang jenis bisnis online yang akan dijalankan namun tidak sedikit orang yang belajar otodidak ( otodidak dikarenakan tidak ada sekolah formal untuk bisnis online ) dan langsung terjun tanpa menyadari secara yakin ( benar-benar yakin tentang jenis bisnis online apa yang akan dikelola ) ini biasanya dikarenakan kurangnya pengetehuan dan harus disadari ini sesuatu hal yang wajar karena bisnis online merupakan bisnis yang tidak begitu formal sehingga sampai saat ini tidak ada sekolah formal yang dikeluarkan pemerintah khusus tentang bisnis online.

dari jenis bisnis online ini menurut pemahaman Saya bahwa bisnis online hanya dibagi dua bagian :

* Pertama jenis bisnis online yang mengandalkan/membuat produk sendiri baik produk berupa barang ataupun produk berupa jasa, untuk jenis bisnis online ini secara keseluruhan tidak hanya disebut bisnis online namun bisa disamakan dengan bisnis offline yang mana bisnis online bisa jadi hanya merupakan media pemasaran sedangkan produk bisa berasal dari produk konvensional pada umumnya, jadi bisnis online ini bisa mengandalkan produk offline atau produk online misalnya berupa pembelajaran ataupun pembuatan sebuah perangkat lunak buatan sendiri yang dijual secara online namun tidak menutup kemungkinan pembelajaran atau pembuatan perangkat lunak ini harus di manage secara offline misalnya dengan mengadakan seminar langsung secara offline ataupun sosialisasi offline secara langsung tentang perangkat lunak kepada client sebagai pembeli.

* Kedua bisnis online yang benar-benar murni bisnis online dimana berposisi sebagai publisher, jenis bisnis online ini hanya berfokus pada menjualkan produk orang lain atau hanya memperkenalkan produk online dengan memunculkan produk orang lain baik melalui iklan, review produk dll

Terutama bagi yang baru terjun di binis online dari kedua jenis bisnis online diatas harus benar-benar diperhatikan dengan seksama dan difokuskan jenis bisnis online mana yang akan dijalani karena ini berhubungan dengan konsentrasi Anda ketika mencari informasi yang diinginkan supaya informasi yang dicari tidak membingungkan Anda sendiri, sebagai contoh dalam hal mencari informasi ketika memilih bisnis online sebagai publisher ketika menemukan referensi tentang bisnis online yang harus mempunyai produk sendiri maka dianjurkan untuk melewati informasi tersebut dan kembali mencari tentang bagaimana menjadi seorang publisher.

Contoh dari kedua jenis bisnis online diatas juga ada dalam dunia offline misalnya untuk bisnis yang mengandalkan produk sendiri tentu sangat sering kita jumpai di bisnis offline misalnya menjual makanan hasil olahan sendiri, produk berupa sandang, pangan, papan dll kemudian dipasarkan melalui media online baik dipasarkan langsung oleh sendiri maupun mengandalkan publisher yang sudah mempunyai media yang lebih baik.

Sedangkan untuk jenis bisnis online sebagai publisher juga dapat kita jumpai di dunia offline misalnya sebuah media baik media cetak maupun elektronik dimana mereka tidak mempunyai produk khusus secara spesifik namun bisnis media mengandalkan bisnis lain yang berusaha mengiklankan produk mereka jadi yang mempunyai media hanya sebatas memasarkan atau menjadi seorang publisher produk lain.

Kedua bisnis ini sangat menjanjikan dan berpeluang besar baik sebuah pabrik yang menghasilkan sebuah produk maupun sebuah media yang hanya memasarkan produk yang telah dibuat sebuah pabrik.

Melihat sekelumit tentang poin nomor dua ini tentu kita sudah sedikit mempunyai gambaran tentang biaya atau modal yang harus dikeluarkan, untuk jenis bisnis online pertama modal yang harus dikeluarkan tergantung produk apa yang dibuat, ini tidak ubahnya seperti dalam bisnis offline.

Khusus untuk biaya jenis bisnis online kedua menurut Saya ini cukup unik karena jenis bisnis ini bisa dibilang hanya bermodal sedikit selain biaya perangkat seperti PC/Laptop, koneksi atau biaya jika ingin kursus bisnis online, biaya PC dan koneksi dan kursus sangat kecil dibandingkan dengan modal yang harus dikeluarkan untuk membuat produk sendiri yang dapat diterima khalayak luas dan ingin dijadikan besar dimana membuat produk sendiri terkadang memerlukan biaya untuk SDM, infrastruktur dll ( Modal untuk membangun media murni bisnis online tidak disamakan dengan media offline seperti membangun media cetak ataupun elektronik )

Untuk kursus bisnis online jika benar-benar kita mempunyai kemauan besar Saya yakin ini tidak perlu dilakukan karena setiap informasi tentang bisnis online sebagian dapat diperolah melalui informasi di internet secara gratis asalkan kita benar-benar ulet dan rajin, ada istilah buku adalah gudang ilmu dan hampir sama dengan internet juga merupakan perpustakaan global sebagai gudangnya ilmu dan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh siapa saja.

Modal untuk menjadi seorang publisher adalah PC atau Laptop dan koneksi, perangkat seperti PC dan koneksi tidak menutup kemungkinan bisa dari warnet ( jika hanya dari warnet untuk cara memanage nya akan dibahas pada poin selanjutnya ).

Jadi, apakah ingin memilih jenis bisnis online yang pertama atau ingin memilih jenis bisnis online yang kedua. tentukan dari sebelum memulai bisnis online.

3. Setelah menentukan jenis bisnis online mana yang akan dijalani kemudian mari kita tengok tentang kehidupan, management dan susana yang dialami mereka yang menjalani bisnis online jenis pertama dan jenis bisnis online yang kedua.

Kehidupan dan managemen dari setiap jenis bisnis online diatas secara umum tidak jauh berbeda baik dalam hal pengambilan keputusan arah bisnis, managemen resiko, kedisiplinan dll, setiap jenis bisnis yang dijalani tetap tergantung dari kegigihan, kesabaran dan keuletan masing-masing pelaku bisnis namun tentu dalam hal teknis ada perbedaan unik dari masing-masing pelaku bisnis ini

Bersambung