Wisata Situ Bagendit

Wisata Situ Bagendit,- Wisata alam seperti danau biasanya menjadi pilihan untuk berrekreasi karena kita bisa menikmati pemandangan alam yang indah.

Salah satunya adalah Situ Bagendit, Wisata danau Situ Bagendit terletak di daerah Garut Jawa Barat jaraknya sekitar 4km dari pusat kota garut.

Suasana alam nya sejuk dan indah kita bisa menikmati pemandangan alam dengan menaiki perahu dan mengelilingi Situ Bagendit.

Legenda unik terbentuknya Situ Bagendit, dahulu hidup seorang wanita kaya raya tetapi sangat pelit dan tamak dia tidak pernah mau membantu warga yang meminta bantuan.

Wanita kaya raya itu bernama baginda Endit, baginda endit adalah orang yang sangat kaya raya tetapi dia sangat pelit dan tamak. Baginda Endit memiliki tanah pertanian yang sangat luas dia membeli lahan pertanian itu dari para warga dengan harga yang murah.

Dia juga memiliki lumbung padi yang sangat penuh lumbung padi tersebut berisi padi yang dibelinya dari para warga dengan harga sangat murah. Warga tidak bisa menolak karena takut dengan para centeng-centeng nya nyai Endit yang selalu mengancam bahkan menyiksa jika tidak menjual hasil panen nya kepada nyai Endit.

Karena ketamakan nyai Endit warga menjadi sengsara karena lahan warga dipaksa harus dijual dan hasil panen pun dipaksa harus dijual kepada nyai Endit dengan harga yang sangat murah.
Suatu waktu nyai Endit mau mengadakan pesta dia meminta bantuan tetangganya untuk mempersiapkan acara pesta tersebut, ketika sedang mempersiapkan pesta tiba-tiba datang seorang kake yang terlihat lusuh dan sangat kelaparan dia datang untuk meminta sedekah, para centeng nyai Endit berusaha untuk mengusirnya tapi kake itu tidak mau pergi sampai terjadi keributan.

Mendengar keributan itu nyai Endit pun keluar dia kaget ketika melihat seorang kake bersimpuh dihadapannya dan meminta sedekah. Dengan sifat nyai Endit yang pelit tentu saja bukannya memberikan kake itu sedekah nyai Endit malah mengusirnya. Akhirnya kake itu pun memilih untuk pergi tapi sebelum pergi dia mengancam nyai Endit dan menancapkan tongkat yang dibawa nya ke tanah.

Tongkat yang di tancapkan oleh kake itu berusaha dicabut oleh centeng-centeng nyai Endit tetapi tidak ada yang berhasil mencabutnya. Karena kesal akhirnya nyai Endit mencabut tonkat tersebut dan ternyata langsung tercabut tetapi bekas tancapan tongkat tersebut mengeluarkan air yang begitu besar.

Warga yang berada di rumah nyai Endit langsung berusaha menyelamatkan diri tetapi nyai Endit karena sifat nya yang serakah dan tamak dengan harta bukan nya berusaha menyelamatkan diri malah masuk kerumah dan mengumpulkan harta dan perhiasannya, sebelum berhasil menyelamatkan diri air sudah menenggelamkannya bersama harta dan ketamakannya.

Dari situlah asal mulanya Situ Bagendit, tapi sekarang membawa berkah karena bisa dimanfaatkan warga untuk sarana perikanan, pariwisata dan pengairan bagi sawah-sawah warga.