Resep Tahu Telur Rajungan

Resep Tahu Telur Rajungan

Tahu terbuat dari kacang kedelai yang mengandung protein nabati yang sangat baik dan mengandung asam amino yang paling lengkap serta memiliki daya cerna yang tinggi, tahu sangat cocok untuk memenuhi gizi untuk orang-orang yang vegetarian atau tidak suka makan daging dan ikan.

Tahu mengandung protein nabati yang dapat menggantikan protein hewani, kandungan gizi dalam tahu yaitu protein, lemak, karbohidrat, kalori dan mineral, fosfor, vitamib B-kompleks, vitamin E, vitamin B12, kalium dan kalsium. Aman bagi kesehatan jantung dan dapat menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Tahu merupakan panganan yang mudah pengolahannya ada berbagai macam cara untuk mengolah tahu menjadi berbagai macam masakan salah satunya yang akan saya tulis yaitu resep tahu telur rajungan, ok kita langsung ke resep nya........

Bahan-Bahan

* 5 buah tahu

* 1/4 kg telur

* 1/2 kg rajungan ambil daging nya

* 1 sendok makan tepung maizena cairkan dengan air

* 1 buah wortel diparut

* 1 buah timun diparut

* garam secukupnya

* merica secukupnya

* minyak goreng secukupnya


Bumbu-Bumbu Saos

* 2 siung bawang putih dicincang halus

* cabe rawit merah sesuai selera

* 80 gram gula aren

* 1 sendok teh air asam jawa

* 2 sendok makan kecap manis

* 1 sendok makan kecap ikan

* 1 sendok teh cuka

* 50 ml air


Cara membuat Tahu Telur Rajungan

* Kocok telur masukan garam dan merica kemudian tambahkan tepung maizena yang sudah dicairkan kocok sampai rata.

* Potong-potong tahu berbentuk kotak kemudian masukan potongan tahu ke dalam kocokan telur.

* Masukan sedikit kocokan telur kedalam daging rajungan aduk-aduk.

* Panaskan minyak goreng setelah panas siapkan cetakan berbentuk bulat kedalam penggorengan masukan tahu kemudian masukkan rajungan setelah setengah matang kemudian masukkan sisa adonan telur goreng sampai kuning kecoklatan.

* Angkat dan tiriskan.


Cara membuat Saos

* Masukan air kedalam wajan kemudian masukkan bawang putih yang sudah diiris, cabe rawit, gula aren, air asam jawa, kecap manis, kecap ikan dan cuka.

* Aduk-aduk saos sampai mengental.

* Siapkan piring saji kemudian keluarkan tahu dari cetakan tambahkan diatasnya daging rajungan yang sudah direbus.

* Kemudian tambahkan parutan wortel dan parutan timun .

* Siram dengan saos dan sajikan untuk 4 porsi



Nah itulah resep tahu telur rajungan semoga bisa bermanfaat....selamat mencoba.......